December 29, 2014

Special Event RanKIIIng: Battle of The Goddesses

Hai, apa kabar? Semoga selalu rindu oshimen ya.

Ceritanya..
RanKIIIng mau bikin 2 event spesial, salah satunya adalah Battle of The Goddesses.


Battle of The Goddesses (BoTG)
Ini adalah event spesial untuk 7 besar RanKIIIng, yang kita sebut Kami7 RanKIIIng :p Kenapa 7?
Sadarkan kalian, kalo posisi 7 besar ini dari awal hanya diisi oleh nama-nama member itu aja? Tata, Noella, Ayen, Naomi, Sisil, Lidya, dan Viny. RanKIIIng sendiri baru sadar dan menyebut nama-nama ini Kami7 setelah beneran gak berubah posisi dan pointsnya, ya.. Pts mereka 5, ke atas.

Okay, jadi gimana sih BoTG ini?
  • Event diadakan selama satu bulan, start saat ada show theater KIII pertama di bulan Januari 2015
  • Event ini bakal pake leaderboard terpisah dari leaderboard RanKIIIng
  • Points yang digunakan sebagai acuan diambil dari penilaian RanKIIIng seperti biasa. Tapi..
  • Di BoTG, 7 member tadi bakal dapet Victory Points (VP)
  • VP didapat apabila Avg. pts RanKIIIng salah seorang Goddess berhasil mengalahkan Goddess lainnya
  • Siapapun itu yg berada di posisi 1 All Time Leaderboard RanKIIIng, bernilai 2 VP, bagi yg dapat mengalahkannya.
  • Jika seri (Avg. pts sama) maka Goddess dengan nilai sama itu tidak akan mendapat VP
  • Perhitungan VP dilaksanakan per Show.
  • Di akhir event, Goddess yang mengumpulkan VP terbanyak akan mendapatkan "event prize" spesial, berbeda dari hadiah utama RanKIIIng.
Contoh:
Posisi awal (diambil dari leaderboard utama):
Rank Nama Member Pts Win VP
1 Shinta Naomi (2VP) - - -
2 Lidya Maulida Djuhandar - - -
3 Noella Sisterina - - -
4 Rona Angreani - - -
5 Priscillia Sari Dewi - - -
6 Ratu Vienny Fitrilya - - -
7 Thalia - - -

Setelah show
Rank Nama Member Pts Win VP
1 Shinta Naomi (2VP) 8 - -
2 Lidya Maulida Djuhandar 10 - -
3 Noella Sisterina 8 - -
4 Rona Angreani 5 - -
5 Priscillia Sari Dewi 6 - -
6 Ratu Vienny Fitrilya 12 - -
7 Thalia 7 - -

Maka VP yang mereka dapatkan
Rank Nama Member Pts Win VP
1 Shinta Naomi (2VP) 8 3            3
2 Lidya Maulida Djuhandar 10 5            6
3 Noella Sisterina 8 3            3
4 Rona Angreani 5 0            0
5 Priscillia Sari Dewi 6 1            1
6 Ratu Vienny Fitrilya 12 6            7
7 Thalia 7 2            2

PS: Hasil event BoTG tidak berpengaruh ke leaderboard utama

Gimana? Udah pahamkan tentang sistem penilaian di event BoTG ini? Sip, tinggal tunggu tanggal mainnya dan pastikan lo nonton terus show theater KIII dan jadi penilai tamu RanKIIIng ya!

See ya :)

0 comments:

Post a Comment